English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Friday, January 6, 2012

Biografi Singkat Hans Eysenck

Hans Eysenck lahir di Jerman pada tanggal 4 Maret 1916. Ayahnya adalah seorang aktor dan bercerai dengan ibunya saat dia berusia 2 tahun. Eysenck lalu dirawat oleh neneknya sampai berusia 18 tahun.

Kala itu, Nazi mulai berkuasa, dan sebagai seorang simpatisan Yahudi, Hans pun terancam. Dia lalu pindah ke Inggris untuk melanjutkan pendidikannya. Dia menerima gelar doktor di bidang psikologi dari University of London pada tahun 1940.

Selama Perang Dunia II, dia bekerja sebagai psikolog di bagian gawat darurat perang. Di sinilah, dia melakukan penelitian tentang kevalidan diagnosis-diagnosis psikiatri. Hasil penelitian inilah yang kemudian membuatnya sangat menentang psikologi klinik sepanjang kariernya.

Setelah Perang Usai, dia mengajar di University of London dan menjadi ketua bagian psikologi di The Institue of Psychiatry di Betlehem Royal Hospital.

Hans, telah menulis 75 buku dan sekitar 700 artikel, dan dianggap sebagai salah satu penulis psikologi paling terpandang. Eysenck pensiun pada tahun 1983 dan terus berkarya sampai dia meninggal pada tanggal 4 September 1997.

0 komentar:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites