Gadis kecil Anda sudah mulai beranjak dewasa. Teman-teman sebayanya pun mulai mendapatkan haid pertamanya. Bagaimana Anda bisa tahu teman-temannya sudah mendapatkan haid? Ya... Suatu hari anak gadis Anda bertanya pada Anda apa yang harus dia lakukan jika haid pertamanya datang. Dan mungkin saja pengalaman pertamanya itu akan diperolehnya saat berada di sekolah.
Tentu saja, sudah menjadi kewajiban Anda untuk membimbingnya agar ia mengerti apa yang harus ia lakukan ketika itu terjadi. Mari kerahkan kemampuan Anda untuk menjelaskannya!
Kurangi kekhawatiran gadis kecil Anda mengenai haid pertamanya dengan menyiapkan segala hal yang diperlukan untuk itu. Berikan padanya sebuah dompet kecil yang berisi pembalut, tisu serta handuk kecil, lengkapi dengan sebotol kecil sabun cair dan pakaian dalam cadangan.
Pastikan ia membawa dompet kecil tersebut di dalam tas sekolahnya, atau letakkan di loker sekolahnya jika masing-masing siswa memiliki satu loker. Jelaskan pada mereka bagaimana cara menggunakan pembalut dan apa kegunaannya. Pastikan mereka mencoba memasangnya sendiri secara benar sehingga pakaian mereka tidak menghasilkan "bendera merah" nantinya.
Katakan pada mereka bahwa hal ini akan dialami setiap wanita dan wajar terjadi. Dengan memberi penjelasan, mereka tidak akan mengalami syok saat terjadi "perdarahan" di bawah sana. Jangan lupa untuk menjelaskan pada mereka bahwa kram perut bisa saja mereka alami. Untuk itu, pastikan mereka mengatakan pada Anda apa yang mereka rasakan saat mendapatkan haid sehingga mereka mempunyai teman untuk berbagi "rahasia kecil" wanita ini.
Ingatkan mereka tentang kemungkinan haid gadis kecil Anda datang saat dia berada di sekolah dan dia lupa membawa perlengkapan "perang"nya atau bahkan noda haid tembus ke seragamnya. Beritahukan padanya untuk tidak panik dan malu untuk membicarakan hal ini kepada guru mereka. Yakinkan mereka bahwa guru di sekolah akan membantu dia untuk mengatasi masalah ini, sehingga jangan segan untuk meminta bantuannya atau bila gadis kecil Anda terlalu malu untuk itu. Pastikan Anda siap untuk dipanggil olehnya, beritahukan padanya bahwa Anda siap bersamanya jika memang perlu.
Kalau sampai ia harus berganti seragam dan ia takut ditanya oleh teman-temannya, buatlah ia percaya diri dengan meyakinkannya bahwa jika ia terlalu malu untuk mengatakan pada temannya alasan ia berganti seragam. Tidak usah segan untuk menyatakan bahwa pakaiannya tadi terkena sesuatu dan kotor sekarang. Ingatkan padanya bahwa haid merupakan masalah pribadi dan tidak apa-apa jika ia tidak merasa nyaman untuk membicarakannya dengan teman - temannya mengenai insiden kecil itu.
Semoga hal ini bisa membantu Anda menyiapkan gadis kecil Anda menjadi seorang remaja. Tak terasa bukan bahwa ia sudah menjelang remaja? Memang hari-hari bisa berlalu sangat cepat.
Sumber: health.kompas.com
0 komentar:
Post a Comment